Jumat, 11 Maret 2011

PASTRAJAKKEB DAN PERKEMBANGANNYA (2)

Tanggal 30 Agustus adalah saat kaum Muslimin sedang mempersiapkan diri untuk menyambut hari besar Islam, yaitu hari Raya Idul Fitri 1431 H. Oleh karena itu kegiatan Paguyuban Seni Tradisional Jamjaneng Kabupaten Kebumen (Pastrajakkeb) tidak mengadakan kegiatan. Semua sedang fokus ke hari Raya  Idul Fitri sampai dengan akhir bulan September 2010. Baru pada tanggal 2 Oktober 2010 Pengurus Paguyuban Jamjaneng harian mengadakan rapat di aula Majlis Ta’lim al Isyaroh Somolangu Kebumen,Dalam rapat itu disimpulkan bahwa ada empat program unggulan pada akhir tahun 2010 sampai 2011 yaitu:
1- Pembentukan Koordinator Kecamatan (Korcam)
2- Penataran
3- Festival
4- Pawai ta'aruf
Dalam pembentukan korcam Pastrajakkeb yang diawali pada pertengahan bulan Oktober s/d pertengahan Desember ternyata dapat dibentuk 13 korcam dari 26 kecamatan dengan kegiatan setiap korcam tersebut, diantaranya kegiatan itu adalan selapanan jamjaneng di setiap kecamatan (korcam) dan tempat bergilir di desa-desa dalam wilayah kecamatan tersebut. Adapun 13 kecamatan yang sudah dibentuk sampai pada saat ini.
1- Kegiatan Pastrajakkeb dimulai dari tanggal 2 Oktober 2010 seusai merayakan hari Lebaran 1432 H.Dalam rapat pengurus harian dan bidang-bidang tersebut memutuskan beberapa item. Salah satu di antaranya ialah membentuk korcam korcam:
     Tanggal 20 Oktober 2010 di Kec. Klirong (Balai Sitirejo)
     Tanggal 31 Oktober 2010 di Kec. Pejagoan (Rumah Bapak Suhadi Peniron)
     Tanggal 1 Nopember 2010 di Kec. Prembun (Balai Desa Bagung)
     Tanggal  2  Nopember 2010 di Kec. Padureso (rumah bapak Muhroni Balingasal)
     Tanggal 20 Nopember 2010 di Kec. Kutowinangun (Balai Desa Kutowinangun)
     Tanggal 21 Nopember 2010  di Kecamatan Kebumen (Balai Desa Sumberadi)
     Tanggal 28 Noember 2010 di Kecamatan Bulus Pesantren(di rumah Adi tanjung sari)
     Tanggal 8 Desember 2010 di Kecamatan Sadang (Balai Desa Pucangan)
     Tanggal 10 Desember 2010 di Kecamatan Bonorowo (Balai Desa Bonorowo)        
     Tanggal 12 Desember 2010 di Kecamatan Karanggayam (Balai Desa Karangmaja)
     Tanggal 1 Januari 2011 di Kecamatan Mirit(Ngadikun mntn kep des Tlogo pragoto)
     Tanggal 19 Januari 2011 di Kecamatan Ambal (Balai Desa Ambalresmi)
2- Pada Tahun Baru Hijriyah tiap tiap kecamatan mengadakan kegiatan memperingati hari besar tersebut. Seperti Karanganyar, Klirong,Buluspesantren,Kebumen (Sumberadi) dan lain lain.
3- Pada akhir Desember nanti akan mengadakan rapat pengurus komplet untuk membuat program 2011.
4-  Awal Januari 2011 rapat korcam yang sudah terbentuk untuk sosialisai program 2011 disamping masih membentuk korcam yang lain.
5- Susunan pengurus korcam yang sudah terbentuk terlampir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar Anda atas tulisan ini: